Saturday, April 19, 2014

TEKNIK JIGGING DAN ICE FISHING DLM MEMANCING

JIGGING

Jigging adalah cara memancing yang bisa mendapatkan ikan besar.

fishing jig
fishing jig
Teknik jigging merupakan teknik mancing laut dan tawar yang biasa dilakukan jika anda memancing di sebuah daerah yang memiliki kedalaman yang cukup sekitar 30 – 100 m. teknik jigging merupakan teknikmemancing yang menggunakan umpan metal jig yang di ulurkan ke dalam air dengan menggoyang – goyangkannya secara vertikal sehingga sepertinya, umpan metal jig bergerak naik turun dengan aktif dan menarik perhatian ikan predator untuk memakannya.
Meski teknik ini umumnya dilakukan pada pemancingan laut, namun ada juga yang melakukannya di perairan tawar seperti di danau danau di Amerika dan Eropa. Meski prakteknya mudah teknik jigging yang terus menggerakkan umpan cukup membuat capek para pemancing yang mencobanya. Dengan lokasi perairan tengah, ikan sasaran untuk pemancingan teknik jigging adalah ikan predator seperti GT ( Giant Trevally), maupun ikan Baracuda dan Marlin.
Peralatan yang diperlukan untuk pemancingan teknik jigging yang pertama adalah joran yang cukup keras atau hard taper. Penggunaan soft taper atau medium taper agak kurang tepat karena akan menyebabkan umpan jig menjadi terlalu lentur saat di goyangkan di dalam air. Peralatan kedua adalah senar yang memiliki spesifikasi kekuatan tinggi, sehingga saat umpan anda ditarik oleh ikan pemangsa dapat kuat menahan gaya tarikannya. Gunakan kekuatan minimal 20 lbs dan sebaiknya menggunakan jenis senar multi filament yang terkenal tidak mudah keriting saat terjadi tarikan. Daya kekuatannya yang lebih kuat akan mengamankan ikan tangkapan anda.
Peralatan mancing yang ketiga tentu saja adalah umpan metal jig. Saat ini umpan jig tersedia dalam berbagai bentuk warna dan berat. Untuk pemancingan laut terdapat mulai dari berat 60 gram, 80 gram, 100 gram dan 200 gram. Besar dan berat umpan jig disesuaiakan dengan ikan sasaran namun untuk umumnya banyak pemancing menggunakan yang 100 gram. Sebaiknya anda menggunakan mata pancing yang bagus dan baru setiap kali memancing di laut, jika sudah tumpul akan mengurangi kekuatan daya tancapnya.
Bentuk umpan jig terdiri dari kepala , dan tubuh. Bagian kepala jig bisa berbentuk bulat, coned dan macam bentuk lain. Di kepala jig ini di talikan mata pancing yang berukuran cukup besar, seimbang dengan umpannya untuk mengait ikan. Bagian yang kedua dari umpan ini adalah tubuh jig itu sendiri  yang biasanya terbuat dari bahan – bahan karet atau silikon yang tahan air. Tubuh jig sendiri bisa berbentuk seperti tali rumbai2 menyerupai ikan, bentuk ikan karet atau bentuk lain yang menarik.
Untuk bahan material jig yang digunakan di perairan tawar dapat juga menggunakan bahan alami seperti bulu ekor kuda yang dibuat berbentuk seperti serangga dan aneka jenis bentuk serangga dan kadal yang terbuat dari karet. Pemancingan dengan sistem jigging sering dilakukan pemancing laut di Indonesia untuk pemancingan di tengah laut. Meski banyak yang berbentuk warna – warni, namun rekan kami pak Ronny punya pendapat sendiri bahwa di dalam air warna – warna kurang begitu berpengaruh dengan ikan. Justru warna perak mengkilat atau warna flourecent yang berpendar pada saat malam akan lebih menarik perhatian ikan.

ICE FISHING

Ice fishing di perairan danau dan sungai yang membeku

fishing ice
fishing ice
Kegiatan ice fishing banyak dilakukan di berbagai negara yang memiliki musim dingin yang panjang. Memancing dengan sistem ice fishing ini dilakukan di perairan – perairan yang membeku karena dinginnya udara yang membekukan bisa sampai dibawah titik beku. Permukaan danau yang membeku akan membuat pemancing dapat menjangkau tengah danau untuk memancing, caranya pun cukup mudah yaitu dengan memotong permukaan es dan membuat lubang kecil untuk memancing. Namun terkadang dengan musim dingin yang bisa mencapai – 10 derajat celsius lubang yang sudah dibuat gampang saja menutup jika dibiarkan begitu saja, beberapa pemancing menggunakan pemanas listrik untuk menjaga lubang es tetap membuka.
Cara memancing ice fishing sering dilakukan oleh orang kutub untuk mencari ikan ditengah membekunya danau. Jenis ikan – ikan yang dipancing pun bermacam – macam termasuk ikan salmon dan ikan white bass. Dengan adanya jangkauan memancing di seluruh danau menyebabkan seorang pemancing dapat menjangkau semua wilayah danau dengan mudah.
Di Amerika utara cara memancing ice fishing diadakan setiap tahun di danau – danau yang membeku dan bahkan menjadi suatu kegiatan nasional yang melibatkan ratusan orang setiap tahunnya. Dan acara tahunan memancing di sana menjadi bisnis yang cukup menguntungkan seperti bisnis rental rumah memancing atau fish house yang merupakan rumah portable yang digunakan sebagai perlindungan saat memancing. Ice fishing selain menjadi hobby yang mempertemukan ratusan pemancing sepanjang tahunnya dapat juga menjadi lahan usaha bagi para penduduk disekitarnya
Kegiatan ice fishing sudah menjadi agenda tahunan para pemancing untuk berkumpul yang biasanya diiringi juga dengan aneka minuman keras dan bir sebagai pelengkap suasana.
Peralatan yang digunakan saat memancing untuk memancing ice fishing sama saja dengan peralatan mancing pada umumnya namun untuk umpan, perlu menggunakan umpan yang berwarna cerah baik yang merupakan umpan alami maupun artificial bait seperti cacing karet atau jenis umpan berbentuk ikan crappie minnow atau jenis jig lures dengan warna yang cerah yang kontras dengan kondisi es disekitarnya yang berwarna putih.
Meski memiliki kesenangan yang menjanjikan, ice fishing juga memiliki beberapa kelemahan terutama dalam hal keselamatan para pemancing itu sendiri. Melubangi permukaan es untuk memancing jika terlalu banyak akan menyebabkan kekuatan es yang melingkupi danau bisa semakin berkurang, dan jika terjadi keretakan pada permukaan es maka yang dikawatirkan adalah keselamatan pemancing itu sendiri. Dinginnya es dan kemungkinan untuk tenggelam sangat besar karena air yang bersuhu dingin akan membuat kekuatan gerak orang yang berenang juga akan berkurang.
Ice fishing memang sangat menyenangkan jika dilakukan dengan memperhatikan keamanan. Penggunaan alat – alat modern seperti Fish Finder sebaiknya dihilangkan demi menghindari penangkapan ikan yang berlebihan. Meski tujuan memancing adalah untuk mencari ikan tapi seperti cara lain, ice fishing juga harus memperhatikan kelestarian dan konservasi alam.

No comments:

Post a Comment